Thursday, April 5, 2018

Kembali Gempur Gaza, Angkatan Laut Israel Tewaskan Warga Palestina


Kementerian Kesehatan Palestina menyatakan bahwa 1 warganya tewas dalam serangan udara Israel di perbatasan Gaza pada Kamis, 5 April 2018. Serangan udara ini dilakukan ditengah ketegangan antara kedua pihak menjelang protes baru di wilayah tersebut.

Kementerian tersebut menyebut bahwa korban bernama Mujahid al-Khudari yang meninggal dunia di Rumah Sakit Shifa, Kota Gaza setelah menjadi incaran serangan Israel didekat perbatasan karena di sinyalir sebagai provokator dan terhubung sebagai salah satu militan Hamas.
Kembali Gempur Gaza, Angkatan Laut Israel Tewaskan Warga Palestina
Kembali Gempur Gaza, Angkatan Laut Israel Tewaskan Warga Palestina

Militer Israel sendiri menyatakan bahwa serangan udara tersebut menargetkan para teroris bersenjata didekat pagar perbatasan. Pernyataan tersebut tidak menjelaskan apakah serangan dilakukan melalui pesawat nirawak atau bukan.

Angkatan Bersenjata Israel menyatakan bahwa IDF tidak akan membiarkan keamanan warga sipil Israel terusik. Secara terpisah, Kementerian Kesehatan mengumumkan seorang korban tewas lainnya disebabkan oleh bentrokan dalam protes puluhan ribu orang pada Jumat lalu.

Shadi al-Kashif ditempat pada bagian kepala di dekat perdebatan di selatan Gaza dan mengalami kondisi kritis selama beberapa hari sebelum akhirnya tewas.

Korban ini jiwa ini membuat jumlah korban jiwa di pihak Palestina mencapai 18 orang sedangkan Israel tidak mengumumkan jumlah korban dari pihak Israel.

Israel kini dihadapkan pada seruan investigasi independen dari Uni Eropa dan Sekjen PBB, Antonio Guterres atas benturan kekerasan yang terjadi antara militer Israel dan warga Palestina..
Bernadi Situmorang Web Developer

No comments:

Post a Comment